Selasa, 12 Desember 2017

[Opini] Permasalahan Bahasa Desa dan Bahasa Kota

Posted By: Unknown - 19.25

Share

& Comment

Oleh: Galih Dwi Riyanto



Bahasa akan menjadi pemersatu dalam hal berkomunikasi antara sesama manusia  yang terdapat di suatu tempat. Khususnya Indonesia dengan bahasa resminya bahasa Indonesia. Memang negara Indonesia mempunyai gugusan wilayah-wilayah dan setiap wilayah mempunyai bahasa daerahnya masing-masing, dengan demikian membuat negara Indonesia dikenal dengan negara yang kaya akan bahasa daerahnya. Menurut penggunaannya, terbagi atas dua daerah yaitu daerah desa dan daerah kota dengan karakteristik bahasanya masing masing dan disinilah peran bahasa Indonesia dibutuhkan.
Masyarakat daerah desa jarang dalam berkomunikasi menggunakan bahasa Indonesia karena faktor lingkungan yang mempengaruhinya. Desa itu identik dengan bahasa daerahnya yang kental, beda halnya dengan daerah kota yang mayoritas masyarakatnya menggunakan bahasa Indonesia dalam kesehariannya. Sebagian besar kegiatan pemerintah terjadi di daeah kota yang mengharuskan menggunakan bahasa Indonesia dan secara tidak langsung masyarakat kota lancar dalam menggunakan bahasa Indonesia
Dalam kantor pelayanan umum seperti: Sekolah, Rumah Sakit, Kelurahan dan sebagainya mewajibkan menggunakan bahasa Indonesia sebagai penyatu pokok pikiran atau gagasan antara masyarakat desa maupun masyarakat kota kepada petugas kantor dalam hal pelayanan umum. Untuk masyarakat kota pasti tidak kesulitan untuk menerapkannya karena sudah terbiasa dalam penggunaan bahasa Indonesia tetapi untuk masyarakat desa harus bekerja keras dalam menggunakan bahasa Indonesia, dengan mempelajarinya pasti akan  mudah untuk berbahasa Indonesia yang baik dan benar.

About Unknown

Techism is an online Publication that complies Bizarre, Odd, Strange, Out of box facts about the stuff going around in the world which you may find hard to believe and understand. The Main Purpose of this site is to bring reality with a taste of entertainment

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright © Tadris Bahasa Indonesia 1-C ™ is a registered trademark.

Designed by Templateism. Hosted on Blogger Platform.